cabai merah

cabai merahTanaman cabai merah berasal dari Amerika tropis, tersebar mulai dari Meksiko sampai bagian utara Amerika Selatan. Di Indonesia, umumnya cabai dibudidayakan di daerah pantai sampai pegunungan, hanya terkadang menjadi liar. Batang berkayu, berbuku-buku, percabangan lebar, penampang persegi, batang muda berambut halus berwarna hijau.

Kandungan penting :

Buah mengandung kapsaisin, dihidrokapsaisin, vitamin (A,C), damar, zat warna kapsantin, karoten, kapsarubin, zeasantin, kriptosantin, dan lutein. Selain itu, juga mengandung mineral, seperti zat besi, kalium, kalsium, fosfor, dan niasin. Zat aktif kapsaisin berkhasiat sebagai stimulan. Jika seseorang mengonsumsi kapsaisin terlalu banyak akan mengakibatkan rasa terbakar di mulut dan keluarnya airmata.

Khasiat Cabai Merah :

Cabai merah berkhasiat untuk mengobati penyakit :

1.       Rematik

2.       Sariawan

3.       Sakit gigi

4.       Influenza

5.       Meningkatkan nafsu makan

Getah daun muda digunakan untuk :

  • Mempermudah persalinan

Jenis-jenis cabai merah :

  1. Cabai rawit
  2. Cabai besar
  3. Cabai keriting
  4. Cabai bubuk
  5. Cabai paprika

Cara penggunaan :

  1. Rematik

Seduh 10 gram serbuk buah cabai merah dalam 1/2 gelas air panas. Aduk sampai rata dan diamkan beberapa menit. Hasil seduhannya dibalurkan pada bagian tubuh yang sakit.

2. Luka, bisul

Oleskan minyak sayur pada beberapa helai daun cabai, lalu layukan di atas api kecil. Tempelkan daun cabai tersebut selagi hangat pada bagian kulit yang terluka.

 

Share it :
Facebook
WhatsApp
Email
Print
Lihat Juga artikel Lainnya

Artikel Terkait

kanker
NatureAce

Kanker Kulit

Kanker Kulit: Berbicara Tentang Bahaya Penyakit Kulit Kanker kulit, sebuah topik yang perlu kita bicarakan. Apakah Anda pernah merasa risau

Baca Semua...»
kanker
NatureAce

Kanker

Apa itu Penyakit Kanker Kanker adalah kelompok penyakit yang ditandai dengan pertumbuhan sel yang tidak terkontrol dan berpotensi menyebar ke

Baca Semua...»
NatureAce

Cacar Air

Cacar air, yang dalam istilah medis disebut varisela, umumnya menyerang oleh anak-anak berusia di bawah 10 tahun. Penyakit ini juga bisa

Baca Semua...»
NatureAce

Alergi Susu

Alergi susu bisa diartikan sebagai reaksi sistem kekebalan tubuh yang dikarenakan produk yang terbuat atau mengandung susu. Umumnya dialami oleh

Baca Semua...»
NatureAce

Ruam Kulit

Ruam kulit adalah perubahan nyata pada tekstur atau warna pada kulit yang disebabkan oleh peradangan. Kulit yang mengalami ruam bisa

Baca Semua...»
NatureAce

Tuberkolosis

TBC atau tuberculosis merupakan penyakit kronis yang menyerang tubuh karena infeksi dari bakteri. Karena bakteri Mycobacterium tuberculosis, tubuh jadi mengalami

Baca Semua...»
NatureAce

Demam Berdarah (DBD)

DBD atau demam berdarah dengue adalah penyakit yang disebabkan oleh salah satu dari empat virus dengue. Demam berdarah merupakan penyakit

Baca Semua...»
NatureAce

Patah Tulang Engkel

Ankle fracture atau patah tulang engkel adalah cedera pada tulang dan persendian. Ankle fracture atau patah tulang engkel merupakan salah

Baca Semua...»

Login

0